Kiat Membeli Rumah Pasca Pandemi Covid 19, Beli Lunas atau Kredit?

TapisBlogger.com- Rumah adalah tempat tinggal yang membawa sejuta cerita. Kebutuhan primer manusia ini menjadi salah satu hal penting yang perhatikan selain makanan. Setelah menikah, kebutuhan akan tempat tinggal yang nyaman dan lingkungan yang bersahaja menjadi rezeki tak ternilai.

Kiat Membeli Rumah Pasca Pandemi Covid 19, Beli Lunas atau Kredit?


Namun, pasca pandemi Covid-19, pandangan orang dalam membeli rumah mulai berubah. Apalagi, saat pandemi melanda Indonesia sekitar akhir 2019 atau awal 2020, orang lebih banyak di rumah sehingga tren membeli rumah yang mendukung kerja di rumah saja sangat diperlukan.

Rumah sehat yang mendukung kenyamanan selama Work from Home (WFH) menjadi kebutuhan karena sangat mempengaruhi kesehatan fisik dan mental. Untuk itu, pasca pandemi Covid-19, semangat mencari rumah yang sehat tetap menjadi pertimbangan penting para pencari rumah idaman.

Kiat Membeli Rumah Pasca Pandemi Covid 19, Beli Lunas atau Kredit?


Di Lampung sendiri, terjadi peningkatan penjualan rumah pasca pandemi Covid-19. Rata-rata membeli rumah adalah pasangan yang baru menikah atau yang single pekerja dari luar Bandar Lampung.

Mencari rumah yang dekat dengan fasilitas umum dan tidak terkena banjir menjadi penyebab utama pilihan rumah yang dibeli.

Berikut hal yang harus diperhatikan dalam membeli rumah, baik secara cash atau kredit:

1. Akses yang Mudah

Pilih rumah yang mudah diakses. Diutamakan dapat dilalui kendaraan roda empat. Hal ini dikarenakan jika sakit atau ada musibah, mobil ambulan atau pemadam kebakaran dapat melewati rumahmu.

2. Dekat dengan Fasilitas Umum

Pilih rumah dekat dengan rumah sakit, sekolah, stasiun atau pertimbangan yang mendukung kinerjamu. Diutamakan jika telah punya anak, jarak rumah lebih dekat dengan sekolahan atau dekat dengan lokasi kerja.

3. Desain Rumah yang Nyaman

Sesuaikan rumah dengan hobi yang disukai. Jika menyukai bercocok tanam, utamakan rumah dengan perkarangan yang luas. Jika tidak, pastikan ventilasi yang cukup. Udara yang segar sangat mempengaruhi kesehatan.

4. Keamanan dan Tetangga yang Baik

Salah satu harta tak ternilai saat memiliki rumah yang tetangganya baik. Cari tahu informasi apakah tetangga di calon rumah barumu rajin bersosialiasi, ada pengajian atau arisan. Jika perlu cek informasi mengenai rukun kematian di sekitar rumahmu.

Rumah yang aman dari kejahatan seperti pencurian atau perampokan. Pengalaman penulis, ada titik tertentu, rumah yang sekitarnya pernah kemalingan motor, membuat penulis ketakutan dan akhirnya tidak membeli rumah tersebut.

5. Cek Kelengkapan Surat Rumah

Membeli rumah tak hanya investasi jangka pendek. Tapi, dapat menjadi investasi jangka panjang. Lengkapi surat menyurat rumah. Pilih rumah dengan bebas sengketa. Pelajari dokumen yang diberikan denan cermat.

6. Siapkan Finansialmu

Sebelum membeli rumah, perhatikan pendapatanmu. Jika sudah menikah, sampaikan dengan pasanganmu rencana membeli rumah. Baik secara cash atau kredit. Persiapkan secara matang. Apalagi jika sudah punya anak dan membutuhkan dana yang tidak sedikit.

mortgage calculator


Untuk itu, perlu dilakukan evalusi keuangan keluarga. Apakah mampu membeli rumah dengan membayar uang atau kredit dengan menggunakan kalkulator online. Evaluasi pembiayaan ini dapat kita cek di https://www.mortgagecalculator.uk/

Melalui mortgage calculator dapat mempersiapkan pembelian rumah secara cash atau dicil. Dapat dibuka di website di dekstop atau mobile di hp tanpa mengunduh aplikasi.

Mortgage calculator ini dapat menyesuaikan anggaran bulanan, mengubah suku bunga hinga mengubah jangka waktu. Ini akan membantu untuk konsisten melunasi pembayaran rumah barumu.

7. Gunakan Jasa Developer Terpercaya

Cari informasi mengenai developer real estate terpercaya. Cek track record dan cari testimoni orang terpecaya mengenai rumah atau tanah yang akan dibeli. Cek media sosial yang mereka tampilkan. Jangan termakan rayuan DP murah.

Nah, sobat semua. Itulah 7 hal yang harus diperhatikan dalam membeli rumah pasca pandemi Covid-19 semoga membantu dan selamat mencari rumah idaman!

_____

Ditulis oleh Naqiyyah Syam
www.naqiyyahsyam.com


1 komentar untuk "Kiat Membeli Rumah Pasca Pandemi Covid 19, Beli Lunas atau Kredit?"

Silakan berkomentar yang sopan. Komentar spam dan mengandung link hidup akan kami hapus. Terima kasih sudah berkunjung.